Market News

Habiskan 9 Miliar Buyback, Saham MPMX Justru Anjlok Parah

PT. Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX) yang sudah menyiapkan dana sebesar Rp. 50 miliar untuk  melakukan buyback sahamnya sejak tanggal 24 Agustus 2015 dengan harga maksimum saham yang akan dibeli sebesar Rp.1.000 sudah menghabiskan dana sekitar Rp9 miliar lebih untuk buyback 18,2 juta saham.

Dan sejak melakukan buyback hingga akhir perdagangan bulan November lalu, saham MPMX justru alami penurunan saham yang lebih dalam dari harga sebelum dilakukan buyback. Sejak dilakukan buyback saham MEDC sudah anjlok 20 persen lebih dan sejak awal tahun sudah anjlok 50 persen lebih.

Menilik kabar dari lantai bursa perdagangan saham pada Jumat (4/12) saham MPMX dibuka pada level 420 setelah pada penutupan perdagangan sebelumnya berada pada level 424 dan bergerak dalam kisaran 429-413 dengan volume perdagangan saham MPMX mencapai 5300  lot saham.

Analyst Vibiz Research Center melihat sisi indikator teknikal, harga saham MPMX sejak dilakukan buyback hingga kini masih dalam tekanan jual dan terpantau indikator MA masih  bergerak turun dan indikator Stochastic mulai bergerak ke area   tengah.

Sementara indikator Average Directional Index terpantau bergerak naik didukung oleh +DI yang juga bergerak turun yang menunjukan pergerakan MPMX dalam potensi koreksi. Dengan kondisi teknikalnya dan didukung fundamentalnya, diprediksi rekomendasai Trading pada target level support di level Rp380 hingga target resistance di level Rp450.

 

 

Lens HU/VBN/VMN/Analyst Vibiz Research Center
Editor : Asido Situmorang