2016-05-24

Futures Trading Learning Center Politeknik Bandung Diresmikan

Jakarta Futures Exchange, 23 Mei 2016. Program edukasi Jakarta Futures Exchange (JFX) bersama-sama dengan  PT Kliring Berjangka Indonesia (Persero) di kalangan mahasiswa terus berlanjut. Kali ini giliran Politeknik Bandung (Polban) yang mengadakan edukasi perdagangan berjangka sekaligus meresmikan perubahan nama JFX Center menjadi FTLC (Futures Trading Learning Center).

 

Jika sebelumnya JFX Center hanya melibatkan JFX, perusahaan Pialang dan pihak Kampus, kini FTLC juga melibatkan PT Kliring Berjangka Indonesia (Persero) dalam operasionalnya. FTLC juga memiliki makna dan fungsi yang lebih luas, yakni sebagai sarana pengenalan perdagangan berjangka kepada mahasiswa dan masyarakat umum di sekitar wilayah kampus. FTLC diharapkan dapat menjadi wahana kalangan akademisi mengembangkan perdagangan berjangka dari sisi keilmuan. Tidak menutup kemungkinan Futures Trading (Perdagangan Berjangka) dimasukkan ke dalam kurikulum pendidikan di Universitas.

 

Politeknik Bandung merupakan kampus ke-16 yang memiliki FTLC sejak  diresmikan pada 18 Mei 2015 lalu dengan nama JFX Center. Agenda kunjungan JFX ke Kampus Politeknik Negeri  Bandung kali ini tidak hanya edukasi, namun juga  dilakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU) antara JFX, PT.Kliring Berjangka Indonesia (KBI), PT Agrodana Futures, dengan Politeknik Negeri Bandung terkait pergantian nama dari JFX Center menjadi Futures Trading Learning Center (FTLC). Penandatangan MOU Kerjasama FTLC di Politeknik Negeri Bandung   dilakukan  oleh DR. IR. Rachmad Imbang Tritjahjono MT, Direktur Politeknik Negeri Bandung, Stephanus Paulus Lumintang, Direktur Utama JFX, Tri Sudarto, Direktur Kliring Berjangka Indonesia (Persero), dan Laurentius Gunawan, Direktur Utama PT Agrodana Futures. “Selanjutnya akan dibuka 2 FTLC lagi di Universitas Nommensen Medan dan Universitas Klabat Manado pada bulan Agustus 2016”, demikian jelas Paulus Lumintang, Direktur Utama JFX.

 

Edukasi berbentuk seminar yang diadakan kali ini mengusung tema “Peluang Investasi di Perdagangan Berjangka”. Dalam tema tersebut, peserta akan mendapatkan pengetahuan mengenai peranan Bursa Berjangka, peranan Kliring Berjangka, peranan Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), serta Peluang Investasi di Bursa Berjangka vs Investasi Konvensional. 

 

Pembentukan FTLC merupakan salah satu bentuk tanggung jawab JFX dalam mensosialisasikan Perdagangan Berjangka Komoditi di Indonesia  sesuai  dengan amanat UU No.10/2011 tentang Perdagangan Berjangka Komoditi yang merupakan amandemen UU No.32/1997. FTLC dirancang memiliki kegiatan yang bersifat edukatif, seperti seminar, lomba online trading, dan lomba menulis seputar perdagangan berjangka.Futures Trading Learning Center Politeknik Bandung Diresmikan