Info dan Kegiatan
2015-09-01
JFX Dan KBI Rayakan Hari Jadi
Dalam rangka HUT JFX ke-16 dan KBI ke-31, JFX dan KBI mengundang Anggota Bursa, calon Anggota Bursa, dan Bappebti, untuk bersama-sama mengikuti rangkaian acara Perayaan HUT JFX dan KBI. Rangkaian acara diawali dengan Funbike, dilanjutkan dengan ice breaking, pemotongan tumpeng, dan acara hiburan.
Stephanus Paulus Lumintang, Direktur Utama JFX dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas segala pencapaian yang telah diperoleh, dan mengajak seluruh karyawan, dan Anggota Bursa untuk bersama-sama berusaha untuk pencapaian yang lebih baik di tahun mendatang.