2018-05-23

PERESMIAN FTLC UNIVERSITAS ESA UNGGUL

Selasa tanggal 22 Mei 2018, Futures Trading Learning Center (FTLC) yang baru telah resmi dibuka di Kampus Universitas Esa Unggul (UEU). Acara peresmian FTLC UEU ini dihadiri oleh 100 orang dari kalangan sivitas akademika UEU, kalangan Rektorat, Dekanat, Staf pengajar dan para mahasiswa Fakultas Ekonomi Bisnis Jurusan Manajemen. Peresmian FTLC UEU ini ditandatangani bersama oleh Rektor UEU Dr. Ir. Arief Kusuma AP., MBA., Dirut JFX Stephanus P. Lumintang, Direktur Kliring Berjangka Indonesia Persero (KBI) dan CEO Finex Berjangka Agung
Wisnuaji. Dalam kesempatan ini juga hadir Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UEU, Dr. Muhammad Fachruddin Arrozi SE,Ak.,M.Si, Kepala Laboratorium FEB (S2) Abdurrahman, Corporate Secretary JFX Tumpal Sihombing, JFX Officer Poly Chandra dan Luthfi Deriananda, Commodity Desk Finex Arief Wicaksono, Research and Development Officer Finex Nanang Wahyudin, Corporate Communication Officer Finex Pratika Devianti. FTLC adalah wadah kemitraan strategis berbasis kegiatan edukasi antara perguruan tinggi dan industri. Dari sisi industri lembaga-lembaga yang tergabung dalam sinergi ini adalah PT Bursa Berjangka Jakarta (JFX), PT Kliring Berjangka Indonesia Persero (KBI) dan Perusahaan Pialang PT
Finex Berjangka. Ke-empat lembaga (UEU, JFX, KBI dan Finex) ini berperan sebagai penanggung jawab FTLC. FTLC merupakan jembatan antara pelaku best-practice industri Perdagangan Berjangka Komoditi (PBK) dengan kalangan sivitas akademika dalam ranah perguruan tinggi.
Edukasi, pengembangan ilmu pengetahuan serta peningkatan kapasitas sumber daya manusia merupakan salah satu bentuk idealisme dari pembentukan FTLC. Dalam kesempatan peresmian FTLC UEU ini, Rektor UEU dalam sambutannya menyatakan antusiasme dan ketertarikannya pada ranah industri Perdagangan Berjangka Komoditi (PBK). Rektor UEU menyampaikan bahwa ranah derivatif adalah bidang yang spesifik dalam subjek manajemen keuangan yang berpotensi untuk dikembangkan sebagai mata kuliah pilihan dalam kurikulum program manajemen FEB UEU. Rektor juga menyampaikan harapannya dimana melalui FTLC para mahasiswa berkesempatan untuk dapat memperoleh sertifikat dalam bidang futures. Rektor juga menyampaikan rencana sivitas akademika untuk melakukan kunjungan balasan ke kantor JFX, KBI dan Finex Berjangka. Dalam kesempatan ini, Dirut JFX juga menyampaikan apresiasinya kepada sivitas akademika UEU yang telah bersedia membentuk secara bersama FTLC di Kampus FEB UEU dan menyelenggarakan kegiatan edukasi berkelanjutan dalam ranah PBK. Dirut JFX juga menanggapi positif harapan Rektor perihal pembentukan mata kuliah dan kegiatan edukasi praktis yang bersertifikat. Dirut JFX menyatakan bahwa industri PBK adalah ranah yang mengandung peluang yang sangat luas baik
dari sisi keilmuan (riset keilmuan) maupun lapangan pekerjaan bagi para lulusan. Dalam kesempatan yang sama, Direktur KBI Agung Rihayanto juga menyampaikan bahwa KBI terbuka dengan rencana sivitas akademika yang berniat melakukan kajian atau penelitian mengenai PBK,
yang dapat dilakukan dari berbagai perspektif seperti finansial, akunting, hukum/regulasi, teknologi informasi dan perspektif keilmuan lainnya yang relevan dengan industri PBK. CEO Finex menyatakan antusiasmenya atas momen bersejarah peresmian ini karena FTLC UEU merupakan learning center pertama yang dibentuk oleh pialang Finex bersama Kampus dan SRO. CEO Finex berharap melalui kerjasama ini industri dapat lebih berdaya guna bagi masyarakat via sivitas akademika, khususnya melalui kampus UEU. Dengan pendekatan seperti ini, industri lebih cepat beradaptasi dengan dinamika usaha dan perekonomian agar lebih kondusif dan berkembang. Kegiatan peresmian FTLC UEU juga menyertakan kegiatan edukasi praktis berupa simulasi trading
bagi mahasiswa FEB UEU, yang kebanyakan berasal dari semester VI ilmu manajemen. Simulasi dilakukan di ruang laboratorium komputer UEU dan dihadiri oleh 38 mahasiswa (yang diketuai oleh mahasiswa ilmu manajemen M. Erwin). Simulasi trading (yang dibimbing oleh JFX IT Officer
Poly Chandra) berlangsung dengan baik dan lancar.